Puting Beliung di Kota Cirebon, Bala Bantuan dari Relawan Sudah Turun

Puting Beliung di Kota Cirebon, Bala Bantuan dari Relawan Sudah Turun

Radarcirebon.com – Telah terjadi bencana alam puting beliung di Kota Cirebon pada Sabtu 12 Maret pukul 15.00 WIB.

Lokasi bencana puting beliung di kota Cirebon terjadi di RW 07 Pulobaru Selatan, Kelurahan Pulasaren,  Kecamatan Pekalipan.

Akibat bencana alam puting beliung di Kota Cirebon ini, terdapat 12 rumah yang terdampak dengan kondisi, rusak besat dan ringan.

Baca juga: Angin Puting Beliung di kota Cirebon, Terjadi di Pulobaru, Belasan Rumah Rusak

Menurut Ketua RW 07 Pulobaru Selatan, Lilawati bahwa kerusakan yang paling parah terjadi di RT 02.

“Ada tiga rumah yang mengalami rusak parah akibat angin kencang,” tuturnya.

Kemudian, ada satu rumah lagi yang kondisinya rusak parah, yakni rumah tersebut terletak di RT 01.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: